Rabu, 13 Februari 2013

FKPPI Siap Amankan Pilgub & Menangkan H.Dede Yusuf – Lex Laksamana

FKPPI poto bersama Wakil Gubernur Jabar H.Dede Yusuf Macan Efendi
didampingi AGUS SURYO Camat Kecamatan Luragung (paling kiri)

Kuningan, HR. Pengurus Cabang. Forum Komunikasi Putra/putri Purnawirawan Indonesia (PC.FKPPI)  Daerah X Wilayah 16 Kabupaten Kuningan yang beranggotan 3200 orang lebih telah bulatkan tekad untuk mengamankan PILKADA Gubernur dan siap menangkan H.DEDE YUSUF  - LEX LAKSAMANA nomor urut 3 dalam PEMILU KADA Provinsi Jawa Barat 24 Pebruari mendatang. Hal ini di ucapkan Wakil Ketua PC FKPPI  M.SOBARI kepada HR dalam acara pengamanan Kunjungan kerja wakil Gubernur Jawa Barat (2-Pebruari) minggu lalu di Desa Benda Kecamatan Luragung. “Dalam hal pengamanan kunjungan kepala daerah kita selalu disertakan . Malahan dalam momen yang selalu diadakan setiap tahun oleh FKPPI  seperti mengadakan Baksos dan kunjungan sosial lainnya ke tiap kecamatan yang ada di kabupaten Kuningan. Dan dalam PILKADA Gubernur Kami jajaran PC FKPPI X-16 kabupaten Kuningan telah bulatkan tekad untuk mengusung kemenangan pak H.DEDE YUSUF MACAN EFENDI dan LEX LAKSAMANA  untuk jadi Gubernur  dan Wakil Gubernur Jawa Barat. Mengingat pak H.Dede Yusuf  dinilai amanah dalam memimpin sebagai Wakil Gubernur Jawa Barat kali ini. Kami bisa merasakan kesejahteraan dan kemajuan dalam pembangunan.”Kata M.OBAY SOBARI kepada wartawan Koran HR.

Satgas FKPPI Kabupaten Kuningan terlihat begitu kompak dalam pengamanan kunjungan kerja wakil Gubernur di Desa Benda kecamatan Luragung minggu lalu. “Kami ditugaskan untuk mengamankan perjalanan beliau dalam rangka kunjngan kerjanya di desa Benda dan SMK Automatsuda di desa Maleber,dan kami seluruh anggota FKPPI siap untuk memenangkan Bapak H.Dede Yussuf – LEX LAKSAMANA untuk jadi Gubernur dalam PILKADA Bulan ini. Bagi kami harga mati untuk kemenangan beliau.”ujar Wawan Kinda Purnawirawan SATGAS FKPPI  Pria asal Desa Sukasari-Karangkancana  menambahkan kepada HR.

PC.FKPPI kabupaten Kuningan memang patut mendapat acungan jempol karena  eksistensinya telah terkenal untuk  masyarakat kabupaten Kuningan sudah tidak di ragukan lagi. Dalam beberapa momen penting FKPPI selalu tampil sebagai Garda terdepan dalam hal pengamanan dan bantuan apapun yang di perlukan seluruh masyarakat Kabupaten Kuningan, seperti dalam acara Bakti Sosial yang di selanggarakan FKPPI Dikecamatan Ciawigebang dan Luragung mengadakan Sunatan masal  serta donor darah yang di ikuti seluruh anggota FKPPI. Menurut keterangan M.Obay Sobari bila ada Bencana Alampun FKPPI selalu terdepan untuk membantu  masyarakat yang terkena bencana.(ACENG SURYA)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar