Rabu, 14 November 2012

SDN II Karangkancana Butuh Sarana & Prasarana


Momon Sulaeman S.Pd kepala SDN II Karangkancana

Kuningan, HR. Meningkatkan mutu belajar,tak cukup dari seorang guru juga harus di bantu orangtua siswa siswi tersebut,dan sekolah bermutu harus di tunjang sarana dan prasarana Belakangan ini HR [red] banyak menemukan sekolah2  yang sangat memprihatinkan artinya salah satu contoh SDN II Karangkancana Kecamatan Karangkancana  ketika HR berkunjung ke sekolah tersebut disana menemui kepala sekolah Momon Sulaeman S.Pd  diruang kerjanya, Momon menuturkn kepada HR tentang keadaan sekolah bahwa sekolah itu di rawat baik dan tampak kelihatan bagus namun disamping itu masih terdapat banyak kekurangan tuturnya kepada HR. “Coba bayangkan pak,bila satu lokal di sket dibagi 2 kelas V Disatukan dengan kelas VI bagaimna murid cara menelaah pelajaran, KETIKA GURU-GURU MEMBERIKAN PELAJARAN  sama sama berbicara otomatis konsentrasi murid akan terganggu.” Kata MOMON menerangkan lebih jauh kepada SENTRAL dengan sangat ramahnya.

Seperti terpantau HR ruangan belajar mengajar di SDN II Karangkancana  hanya terdapat 4 lokal ini sangat memprihatinkan sementara anggaran Pendidikan dari pemerintah paling  besar. Artinya sarana dan prasarana masih sangat minim sekali. Untuk itu kepala sekolh SDN  II Karangkancana  sangat berharap bantuan untuk ruang kelas baru dari Pemda,Pemerintah Provinsi maupun Pusat segera  digulirkan karena kebutuhan akan hal tersebut sudah sangat mendesak.

Pantauan HR dilapangan ternyata  bukan sekolah itu saja masih banyak terdapat sekolah-sekolah yang sangat memprihatinkan kondisi di lapangan seyogyanya setiap kepala UPTD pendidikan yang ada di kabupaten KUNINGAN sering turun kelapangan untuk melaporkan keadaan sarana sekolah yang tErdapat di daerah untuk bahan laporan kepada KEPALA DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN KUNINGAN. {RONI/UJANG}

Tidak ada komentar:

Posting Komentar